sidoarjoterang.com -
SIDOARJO - Puslitbang (Pusat Penelitian dan Pengembangan) Polri merupakan salah satu unsur yang berada di badan institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia. Puslitbang Polri bertugas sebagai pendukung di bidang penelitia, pengkajian, dan pengembanan pada tingkat Mabes Polri yang berada di bawah Kapolri.
Tim Puslitbang Polri melakukan kunjungan ke Polresta Sidoarjo dalam rangka penelitian terkait evaluasi mutu sarana dan prasarana Polri untuk pengamanan objek vital (Obvit) dalam rangka pengamanan pemuli 2024.
Tim Puslitbang yang dipimpin oleh Kombes Pol.Harvin Raslin, S.H., beserta Konsultan Ubhara Irjen Pol Purn Dr. Ali Johardi Wirogioto S.H., M.H., dan anggota tiba di Mapolresta Sidoarjo Senin Siang (13/3/2023). Rombongan yang datang disambut langsung oleh Kabag Ren Polresta Sidoarjo Kompol Ria Anggraini.
“Kami ucapkan selamat datang kepada Tim Puslitbang Polri di Polresta Sidoarjo, Kami harap dengan adanya evalusai ini dapat meningkatkan mutu dan kualitas kami agar dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” Sambut Kabag Ren Polresta Sidoarjo.
Tim Puslitbang melakukan peninjauan sarana dan prasarana pendukung pam Obvit yang dimiliki oleh Polresta Sidoarjo. Sat Samapta Sebagai salah satu pengembang tugas Pengamanan Objek Vital turut hadir mengikuti kegiatan tersebut. Sarana dan prasarana pendukung seperti metal detector, senter, borgol, tongkat T dan prasarana penunjang lainnya ditunjukkan kepada tim Puslitbang Polri.
Setelah peninjauan, para peserta diarahkan untuk mengisi kuesioner serta melakukan beberapa wawancara. Hal tersebut dilakukan untuk mengumpulkan data bagi tim sebagai bahan saran kepada pimpinan untuk mengambil keputusan.
“anggota yang hadir kami arahkan untuk mengisi kuesioner serta beberapa tanya jawab yang nantinya sebagai data kami sebagai bahan serta saran pertimbangan untuk pimpinan dalam mengambil keputusan," Ujar Ketua Tim Puslitbang.