sidoarjoterang.com -
Bhabinkamtibmas Desa Gampang Cek Pekarangan Pangan Bergizi
Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo, Bhabinkamtibmas Desa Gampang, Prambon bersama perangkat desa dan kelompok tani, melakukan pengecekan pertumbuhan buah dan sayuran, pada Jumat (14/3/2025).
Kegiatan ini bertujuan memastikan hasil panen yang optimal serta mendukung kesejahteraan petani setempat. Dalam pengecekan tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Gampang Aiptu Edi Santoso berdialog dengan para petani mengenai kendala yang dihadapi, seperti kondisi cuaca, ketersediaan pupuk, serta pengendalian hama.
"Mewujudkan swasembada pangan mandiri penting bersinergi antara petani dan pemerintah dalam menjaga produktivitas pertanian, terutama dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan di tingkat lokal," katanya
Kegiatan ini berlangsung dalam suasana yang aman dan kondusif, dengan harapan dapat meningkatkan semangat para petani dalam mengelola lahan pertanian mereka. Polsek Prambon berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat, tidak hanya dalam bidang keamanan, tetapi juga dalam sektor pertanian, guna menciptakan lingkungan yang sejahtera dan berdaya saing.